Review Lagu “Strange Romance” – The Corrs
Review Lagu “Strange Romance” – The Corrs
Aneh.
Dari sekian banyak lagu di album White Light-nya The Corrs, “Strange Romance” menjadi salah-satu yang difavoritkan banyak orang. Mungkin termasuk MS, seorang teman yang merequest lagu ini untuk segera dibedah. Kalau bukan karena dia, mungkin sekarang daku membahas lagu yang lain dulu. Ha ha ha…
Meski daku adalah fans The Corrs, bukan berarti tidak bisa jujur atas karya yang mereka persembahkan. Khusus untuk “Strange Romance” ini, daku enggak bilang jelek. Hanya saja, enggak suka. Dan enggak suka bukan berarti benci, ya.
Lagu Baper
Track berdurasi sekitar 3 menit 30 detik ini sebenarnya menggaet perhatian telinga. Soalnya pas dimainkan, suara bodhran-nya Caroline yang pertama daku dengar. Namun semakin didengarkan, daku semakin suntuk.
Mungkin daku sedang pengin lagu The Corrs yang selalu ngerock atau menghentak, gitu. Tapi yang satu ini cukup mellow. Belum lagi dengan isinya yang… oh so pathetic. Kontras dengan Forgiven Not Forgotten, yang sebenarnya menyembunyikan kisah menyayat, tapi dibalut dengan musikalitas yang kuat.
Lagu galau, lagu sedih, lagu yang pengin balikan, lagu patah hati, lagu penyesalan, lagu yang pengin kesempatan kedua atau kata temanku MS, lagu terbaper. Semua tema ini… Strange Romance banget. Dan, sore ini daku mendengarnya beberap kali, mencoba mengundang feel ketika membahasnya. Jom!
~
Lirik dan Terjemahan Lagu “Strange Romance” – The Corrs
Midnight already and he still isn’t home
Sudah tengah malam dan dia belum juga pulang
Battleship wrecks like my heart on the phone
Hatiku laksana bangkai kapal perang ketika meneleponnya
Innocence sleeping while I’m sleepless with guilt
Tidur dengan polosnya ketika daku sulit terlelap karena rasa bersalah
Dirty glass tumbled, I’m the one that got spilled
Gelas kotor terjatuh, daku sendiri yang terkena cipratannya
And I can’t change what’s already been
Dan daku tak akan bisa mengubah apa yang sudah terjadi
~
***
Will you give me just one more chance?
Akankah kamu memberiku satu kesempatan lagi?
One more chance
Satu kesempatan lagi
Can you hold me for one more dance?
Bisakah kamu menggenggamku untuk berdansa sekali lagi?
One more dance
Satu tarian dansa lagi
I can make it up to you
Daku bisa menebusnya padamu
‘Cause I can’t think of losing you
Karena daku rasa tak bisa kehilanganmu
For the heat of a strange romance
Karena panasnya romansa ganjil itu
~
See me racing for the break lights
Pahami daku yang berpacu karena cahaya itu hancur-lebur
I’m the red in his eyes
Daku adalah merah di matanya
Moonbeam for a minute
Cahaya bulan hanya sebentar
Like a bird of paradise
Seperti burung syurga
And I can’t change what’s already been
Dan, daku tak bisa mengubah apa yang sudah terjadi
~
Baby will you give me just one more chance?
Kasih, akankah kamu memberiku satu kesempatan lagi?
One more chance
Satu kesempatan lagi
Can you hold me for one more dance?
Bisakah kamu menggenggamku untuk berdansa sekali lagi?
One more dance
Satu tarian dansa lagi
I can make it up to you
Daku bisa menebusnya padamu
Let me make it up to you
Izinkan daku tuk menebusnya padamu
‘Cause I don’t wanna lose you
Karena daku rasa tak bisa kehilanganmu
~
Summer of infidelity
Musim panas perselingkuhan
From ecstasy to agony
Dari kebahagiaan ke penderitaan yang mendalam
I grieve
Daku berduka-cita
For her fallen majesty
Karena keagungannya jatuh bergelimpangan
Your Queen that’s weak with vanity
Ratumu yang lemah karena kesombongan
I kneel before you
Daku berlutut di hadapanmu
~
Kembali ke: ***
~
Makna Lagu

via: Instagram
Lagu ini menceritakan tentang seorang perempuan yang sebenarnya pengin menjaga hubungan, tapi dianya sendiri yang berbuat salah dan menghancurkan hubungan itu. Di awal bait sudah dibuka dengan scene yang bikin tak nyaman. Sampai tengah malam, sang suami yang dinantinya belum juga datang.
Karena penasaran, ia tentu menghubungi. Tapi betapa hancur hatinya ketika menyadari kalau sang suami sudah tahu apa yang dia perbuat di belakang. Ibaratnya… dia yang memecahkan gelas, kena serpihannya dan dia juga yang berdarah-darah. Maksudnya, dia yang menggoyahkan hubungan, dia juga yang merasakan sakit dan menelan kepahitannya.
Hal itu membuatnya dihantui rasa bersalah. Ia yang mestinya tertidur lepas malah sulit terpejam. Tapi bagaimanapun, apa yang sudah terjadi tak bisa ditarik lagi. Dia pun buru-buru menemui sang suami dan memohon maaf serta mengemis kesempatan kedua. Dia bertekad untuk memperbaiki semuanya. Namun kesalahannya itu cukup fatal.
Bisa ia lihat dari sorot mata sang suami, yang tadinya bercahaya, berubah jadi marah. Itu saking kecewanya, sehingga tatapannya berubah menyala. Padahal dulu ia bersinar seperti sinar, yang temaram nan meneduhkan. Namun lagi-lagi, semua sudah terjadi. Momen bahagia bersamanya langsung beterbangan. Semua tak akan mengubah kenyataan kalau dia memang pernah melakukan kesalahan itu.
Kesalahan apa? Sepertinya mendua atau selingkuh. Daku lihat dari petikan liriknya, …summer of infidelity.
Sesuatu yang ia perbuat itu awalnya membawa kebahagiaan. Namun dalam sekejap, kebahagiaan itu berubah wujud jadi kesedihan. Duka yang mendalam. Cinta, kasih, kesetiaan dan kepercayaan… semuanya luluh-lantak dalam sekejap. Termasuk juga martabatnya, sampai ia rela berlutut, mengharap kesempatan untuk memperbaiki segalanya…
See? Lagu ini benar-benar bikin patah hati. #RD